TANGERANG – Sobat FC, atau Akademi Sepak Bola Sobat Indonesia, resmi diluncurkan pada Sabtu (19/10/24) di H2 Rooftop Mini Soccer, Icon Walk Mall, Cimone, Kota Tangerang. Acara ini dihadiri oleh Alexander Pulalo, mantan pemain legendaris Indonesia era 90-an hingga 2000-an, yang kini juga menjadi pelatih di Sobat FC.
Presiden Klub Sobat FC, Rizki Briandana, menjelaskan bahwa Sobat FC telah memulai langkah untuk memperbaiki manajemennya dan berani tampil di tahun 2024 ini. Klub ini memiliki visi untuk memberikan pelatihan sepak bola yang lebih profesional dengan pelatih berpengalaman dan berlisensi.
“Sobat FC berbeda dari sekolah sepak bola lainnya karena adanya solidaritas yang tinggi di antara para orang tua member. Hal ini menciptakan semangat yang luar biasa bagi anak-anak yang berlatih di sini, sesuatu yang jarang ditemui di tempat lain,” ungkap Rizki Briandana.
Ia menambahkan bahwa pendaftaran terbuka bagi anak-anak berusia 5 hingga 12 tahun, dengan latihan dilakukan seminggu sekali di dua lokasi, yaitu Cipondoh dan H2 Rooftop Mini Soccer di Icon Walk Mall. Selain itu, para anggota juga diberi instruksi untuk latihan di rumah masing-masing.
“Target kami adalah warga Kota Tangerang dan sekitarnya. Kami berharap para member yang telah atau akan bergabung bisa memberikan kontribusi positif bagi perkembangan sepak bola di Kota Tangerang dan Indonesia,” lanjutnya.
Bagi warga yang tertarik mendaftar, informasi lebih lanjut dapat diperoleh dengan menghubungi nomor yang tercantum di Instagram @sobatsport atau melalui pesan langsung.(*)
(red)