Jumat, 18 April 2025 7:27 WIB
BerandaBerita UtamaPerpustakaan Kota Tangerang: Fasilitas Lengkap untuk Mendukung Pembelajaran

Perpustakaan Kota Tangerang: Fasilitas Lengkap untuk Mendukung Pembelajaran

- Advertisement -

Perpustakaan Kota Tangerang, yang terletak di Jalan Perintis Kemerdekaan II No.9, Kecamatan Tangerang, menawarkan berbagai fasilitas untuk mendukung pembelajaran bagi pelajar dan mahasiswa yang mencari referensi.

Fasilitas yang tersedia di perpustakaan ini antara lain:

1. Akses Free WiFi
Pengunjung dapat memanfaatkan layanan internet gratis. Untuk mengakses WiFi, mereka hanya perlu meminta akses melalui penjaga loket.

2. Komputer Gratis
Perpustakaan menyediakan komputer gratis untuk pengunjung. Komputer ini sudah terhubung dengan internet, memudahkan pengunjung dalam mencari referensi pembelajaran secara online.

3. Ruang Referensi
Ruang ini dirancang khusus untuk pembelajaran dan diskusi. Tersedia berbagai buku ilmiah dan meja yang mendukung proses belajar.

4. Ruang Story Telling
Dikhususkan untuk anak-anak PAUD atau TK yang melakukan kunjungan, ruang ini dilengkapi dengan playground dan kursi mini yang menarik, sehingga anak-anak merasa nyaman saat berkunjung.

5. Kitab Kuning Terlengkap
Perpustakaan Kota Tangerang memiliki koleksi kitab kuning yang paling lengkap, mencakup tafsir, fiqih, serta berbagai keilmuan Islam dan sains modern.

Dengan fasilitas-fasilitas tersebut, Perpustakaan Kota Tangerang siap menjadi sumber belajar yang bermanfaat bagi masyarakat. (*)

(red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BERITA TERKINI

- Advertisment -