Rabu, 12 Maret 2025 6:25 WIB
BerandaPolitikPelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Sindangsari, Sajira-Lebak

Pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Sindangsari, Sajira-Lebak

- Advertisement -

LEBAK, DISTRIKBANTENNEWS.COM – Pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). di Gedung Olah Raga Desa Sindangsari, Sajira-Lebak, berlangsung hari ini, Kamis ( 25/1/24).

Acara pelantikan ini dibuka dengan Menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh seluruh peserta anggota yang dilantik.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Desa H. Eman Suleman, Babinsa, BPD Desa Sindangsari dan Panwascam serta anggota KPPS yang dilantik.

Anggota KPPS yang telah dinyatakan lolos seleksi sekitar 98 orang yang terbagi di wilayah Desa Sindangsari, Sajira Lebak. Para peserta Anggota KPPS dibagi 14 titik TPS, setiap titik ada 7 Anggota KPPS serta ditambah Linmas setiap titik 2 orang. Total jumlah sekitar 9 orang di setiap TPS.

Anggota KPPS terdiri dari 40 persen yang berpengalaman dan 60 persen masih tahap awal, adapun langkah yang dilakukan Panita PPS, besok akan dilakukan kembali bimbingan teknis (Bimtek) pada (26/1/2024).

Noviuddin Ya’la selaku Ketua PPS Desa Sindangsari menjelaskan tujuannya, “agar mereka tau tugas pokok masing-masing (tupoksi) peserta KPPS dapat melakukan secara profesional pekerjaan yang dilakukannya,”

“Kami harapannya dengan pelantikan ini, Teman-teman KPPS siap untuk bekerja dan bisa menyukseskan Pemilu Tahun 2024 ini,” ujar Novi.

Acara ini ditutup dengan menanam pohon sebagai simbolis pelestarian alam.

(red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BERITA TERKINI

- Advertisment -