KOTA TANGERANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat nasional. Kali ini, Festival Cisadane resmi dinobatkan sebagai Top 125 Karisma Event Nusantara 2026 oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Widiyanti Putri Wardhana.
Pengakuan bergengsi tersebut menegaskan posisi Festival Cisadane sebagai salah satu destinasi wisata budaya unggulan yang patut diperhitungkan di Indonesia. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang, Boyke Urif Hermawan, menyebut pencapaian ini menjadi bukti kualitas dan daya tarik Festival Cisadane di mata pemerintah pusat.
“Kami sangat bangga dengan diakuinya Festival Cisadane sebagai salah satu event terbaik di Indonesia. Apalagi, Festival Cisadane bukan sekadar event hiburan melainkan pesta rakyat dengan ribuan pengunjung setiap tahunnya,” ujar Boyke, Senin (26/1/26).
Ia menjelaskan, Festival Cisadane dinilai unggul karena konsistensinya dalam menjaga akulturasi budaya lokal yang berpadu dengan dampak signifikan terhadap perekonomian daerah. Nilai budaya yang kuat tersebut menjadi daya tarik utama sekaligus pembeda dibandingkan festival lainnya.
Keunggulan itu tercermin dari beragam mata acara yang terus disajikan setiap tahun. Mulai dari lomba perahu naga yang sarat nilai budaya peranakan Cina Benteng, pertunjukan seni tari kolosal di atas sungai, bazar UMKM dengan kuliner tradisional khas Tangerang, hingga eksplorasi digital yang dirancang untuk menarik minat generasi kekinian.
Pemkot Tangerang pun berharap penobatan sebagai Top 125 Karisma Event Nusantara 2026 dapat semakin meningkatkan animo masyarakat dan wisatawan untuk datang ke festival budaya terbesar di Kota Tangerang yang rutin digelar setiap tahun tersebut.
“Kami sekali lagi sangat bangga dengan penobatan yang diberikan Kementerian Pariwisata ini. Semoga ke depannya bisa mendongkrak jumlah pengunjung lebih banyak lagi melampaui tahun kemarin yang mencapai 68 ribu dengan perkiraan perputaran ekonominya mencapai 4,6 miliar rupiah,” pungkasnya.***










