KOTA TANGERANG – Momen libur akhir tahun kerap dimanfaatkan masyarakat untuk bepergian bersama keluarga. Namun di balik euforia liburan, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengingatkan warga agar tidak lengah terhadap keamanan rumah yang ditinggalkan.
Imbauan ini disampaikan sebagai langkah preventif untuk menekan potensi tindak kejahatan maupun kejadian tidak diinginkan selama rumah dalam keadaan kosong. Pemkot Tangerang menekankan pentingnya kesiapsiagaan warga sebelum berangkat berlibur.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang, Mahdiar, mengajak masyarakat memastikan rumah dalam kondisi aman sebelum bepergian. Ia menegaskan, langkah sederhana dapat memberikan dampak besar dalam mencegah risiko.
”Selain itu, mematikan peralatan listrik yang tidak digunakan, serta mencabut aliran listrik pada perangkat elektronik guna mencegah korsleting,” jelas Mahdiar, Selasa (30/12/25).
Tak hanya itu, Mahdiar juga menyarankan warga untuk menitipkan rumah kepada tetangga terdekat atau pengurus lingkungan setempat. Melaporkan rencana bepergian kepada Ketua RT/RW maupun petugas keamanan lingkungan dinilai dapat memperkuat pengawasan di wilayah permukiman.
”Pemkot Tangerang juga mengimbau untuk tidak mengunggah rencana perjalanan secara berlebihan di media sosial demi menjaga keamanan pribadi dan keluarga. Pemasangan lampu otomatis atau pencahayaan yang cukup di sekitar rumah juga dapat menjadi langkah tambahan untuk mencegah potensi tindak kriminal,” paparnya.***










