KOTA TANGERANG – Peringatan Hari Bela Negara ke-77 Tingkat Kota Tangerang menjadi momen penting untuk menegaskan kembali peran strategis generasi muda sebagai pilar utama masa depan bangsa. Pesan tersebut disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang, Herman Suwarman, saat bertindak sebagai pembina Apel Peringatan Hari Bela Negara di Kawasan Pusat Pemerintahan (Puspem) Kota Tangerang, Senin (22/12/2025).
Dalam amanatnya, Herman menegaskan bahwa nilai-nilai bela negara harus tertanam kuat pada generasi muda sebagai bekal menghadapi tantangan pembangunan dan persaingan global yang kian kompleks. Menurutnya, generasi muda memiliki peran krusial dalam mengisi kemerdekaan melalui kontribusi nyata di berbagai bidang, salah satunya lewat prestasi.
“Generasi muda adalah masa depan bangsa. Semangat bela negara dapat diwujudkan melalui kontribusi positif, prestasi, dan dedikasi sesuai dengan bidang masing-masing. Para atlet pelajar Kota Tangerang telah membuktikan hal tersebut melalui prestasi yang membanggakan di tingkat nasional,” ujar Herman.
Sebagai bentuk apresiasi nyata, pada momentum tersebut Pemerintah Kota Tangerang menyerahkan bonus senilai Rp221.500.000 kepada para atlet dan pelatih peraih medali dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) XVII dan Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (PEPARPENAS) XI yang digelar di DKI Jakarta pada November lalu.
Herman menilai, torehan prestasi para atlet pelajar tidak hanya mengharumkan nama Kota Tangerang di kancah nasional, tetapi juga mencerminkan karakter generasi muda yang disiplin, bermental juara, serta memiliki semangat pantang menyerah.
“Para atlet pelajar adalah contoh nyata generasi muda yang berjiwa bela negara. Mereka menunjukkan bahwa pengabdian kepada bangsa dapat dilakukan melalui prestasi, sportivitas, dan kerja keras,” tambahnya.
Lebih lanjut, Herman menegaskan komitmen Pemkot Tangerang untuk terus mendukung pembinaan dan pengembangan potensi generasi muda, khususnya di bidang olahraga, agar prestasi yang telah diraih dapat terus ditingkatkan secara berkelanjutan.
Pada kesempatan yang sama, yang juga bertepatan dengan Peringatan Hari Ibu, Sekda Kota Tangerang turut menyampaikan apresiasi kepada para ibu dan perempuan atas peran besarnya dalam membentuk karakter generasi muda yang cinta tanah air dan memiliki semangat bela negara.
“Apa yang diraih generasi muda hari ini tidak terlepas dari peran para ibu yang telah mendidik, membimbing, dan mendoakan anak-anaknya. Untuk itu, kami mengucapkan Selamat Hari Ibu kepada seluruh ibu dan perempuan hebat, khususnya di Kota Tangerang,” pungkasnya.***










