Kota SerangPemerintahan

Wakil Wali Kota Serang Semangati Siswa SMPN 7 Lewat Gerakan Menanam dan Monitoring MBG

KOTA SERANG – Wakil Wali Kota Serang, Nur Agis Aulia, membakar suasana di SMPN 7 Kota Serang saat menghadiri agenda Gerakan Menanam Serang Hijau (Gemash) sekaligus melakukan monitoring program Makanan Bergizi Gratis (MBG), Selasa (9/12/2025) pagi.

Kunjungan yang dimulai pukul 07.00 WIB itu berlangsung dalam kondisi cuaca mendung dan gerimis. Namun, Agis datang dengan energi positif. Melihat ratusan siswa dan guru yang sudah menunggu, ia langsung menyulut semangat mereka dengan sapaan ceria dan ajakan beraktivitas bersama.

Begitu Agis memasuki area sekolah, teriakan histeris para siswa langsung menggema. Sambutan meriah tersebut terdengar hingga ruang kelas di lantai dua. Para siswa tampak berbaris rapi menyambut kehadiran orang nomor dua di Kota Serang itu.

Agenda diawali dengan senam pagi bersama. Usai senam, para siswa kompak meminta senam diperpanjang sambil menyanyikan lagu Tobola Bale. Suasana pun pecah oleh sorak-sorai dan kegembiraan.

Dalam pantauan di lapangan, Agis tampak membaur tanpa jarak dengan siswa dan guru. Bahkan, dua sosok Spider-Man yang hadir turut memeriahkan kegiatan senam, menambah keseruan acara tersebut.

Selain senam, Agis juga ikut menanam tanaman di lingkungan sekolah sebagai bagian dari kampanye cinta menanam dan peduli lingkungan. Aktivitas ini menjadi dukungan Pemkot Serang dalam memperluas gerakan Gemash di kalangan pelajar.

Setelah menanam, Agis berkeliling ke sejumlah ruang kelas untuk memantau langsung distribusi MBG. Ia memastikan makanan bergizi yang diterima siswa sesuai standar dan tepat sasaran. Sesekali, Agis menyampaikan pesan penting kepada siswa agar menjaga lingkungan, termasuk membiasakan membawa tumbler untuk mengurangi sampah plastik.

“Tidak hanya di sekolah, kalian juga harus membiasakan menjaga lingkungan di rumah dan masyarakat. Jadilah contoh yang baik,” pesan Agis.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga membagikan 7 Kebiasaan Anak Hebat dan Cerdas Kota Serang, termasuk imbauan agar bijak menggunakan media sosial.

“Gunakan medsos untuk menimba ilmu, ya. Jangan justru dipenuhi keluhan atau kepo dengan urusan orang lain,” ujar Agis di hadapan para siswa.

Kunjungan ditutup dengan suasana penuh kegembiraan. Para siswa tampak antusias dan bangga atas kehadiran Wakil Wali Kota yang dikenal dekat dengan generasi muda itu. ***

Related Posts

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *