Kabupaten TangerangPendidikan

Puskesmas Jalan Emas dan Mahasiswa UPH Beri Edukasi Anti-Bullying di SMPN 1 Kelapa Dua

Bencongan – Pada Rabu (03/12/2025), Puskesmas Jalan Emas bersama mahasiswa Universitas Pelita Harapan (UPH) menggelar kegiatan edukasi dan konseling kelompok terkait isu bullying bagi siswa/i SMPN 1 Kelapa Dua, Kecamatan Kelapa Dua, Tangerang. Program ini merupakan upaya peningkatan pemahaman remaja terkait berbagai bentuk perundungan serta pencegahannya.

Kegiatan edukasi dilaksanakan di aula sekolah, di mana para siswa diberikan penjelasan mendalam mengenai bentuk-bentuk bullying, mulai dari fisik, verbal, sosial hingga cyberbullying. Peserta juga dipaparkan mengenai dampak psikologis dan sosial yang dapat muncul akibat tindakan perundungan.

Selain sesi edukasi, kegiatan dilanjutkan dengan konseling kelompok yang digelar di area luar ruangan. Empat meja disediakan dengan jarak tertentu untuk menciptakan suasana yang lebih intim, aman, dan nyaman sebagai safe space bagi para siswa. Melalui sesi ini, peserta diajak berinteraksi, berdiskusi, serta mengembangkan keterampilan pencegahan hingga cara melaporkan kasus bullying secara efektif.

Program kolaboratif ini bertujuan menciptakan lingkungan sekolah yang aman, inklusif, serta bebas dari kekerasan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan terjadi peningkatan signifikan dalam kapasitas siswa untuk mengenali, menolak, serta melaporkan tindakan bullying.

Luaran utama dari kegiatan ini adalah terbentuknya Agen Anti-Bullying di kalangan siswa/i SMPN 1 Kelapa Dua yang mampu berkontribusi secara aktif dalam mewujudkan lingkungan sekolah yang suportif, inklusif, dan bebas dari kekerasan. ***

Related Posts

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *