Kota Tangerang

Gebyar Remaja “Pejuang Bugar”: Wali Kota Tangerang Dorong Lahirnya Pemimpin Muda yang Sehat dan Berkarakter

TANGERANG – Suasana semangat dan keceriaan memenuhi Ruang Al Amanah, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, saat ratusan pelajar mengikuti Gebyar Remaja “Pejuang Bugar”, Senin (10/11/2025). Kegiatan yang digelar oleh Dinas Kesehatan Kota Tangerang ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 tingkat Kota Tangerang.

Sebanyak 250 pelajar dari berbagai sekolah hadir dengan antusias, mengikuti berbagai sesi edukasi dan interaktif seputar gizi seimbang, aktivitas fisik, hingga kesehatan mental. Tak hanya sekadar acara seremonial, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menanamkan kesadaran hidup sehat sejak dini dan membentuk generasi muda yang unggul.

Wali Kota Tangerang, Sachrudin, yang hadir langsung membuka acara, menegaskan bahwa kesehatan adalah fondasi utama lahirnya generasi pemimpin masa depan.

“Investasi kesehatan pada usia remaja sangat menentukan kualitas sumber daya manusia di masa depan. Karena itu, penting bagi remaja untuk membiasakan hidup sehat, aktif, dan menjauhi perilaku berisiko,” ujar Sachrudin.

Ia juga menekankan bahwa melalui kegiatan Gebyar Remaja “Pejuang Bugar”, para pelajar diharapkan tidak hanya menjaga kesehatan diri sendiri, tetapi juga menjadi penggerak pola hidup sehat di lingkungannya.

“Melalui kegiatan ini, kita ingin menumbuhkan karakter kepemimpinan dan tanggung jawab sosial di kalangan remaja,” tambahnya.

Menariknya, acara ini juga melibatkan berbagai pihak seperti Universitas Esa Unggul, Forum Komunikasi Antar Pribadi (KAP), PDGI, Persagi, dan PMI Kota Tangerang sebagai narasumber dan fasilitator edukasi kesehatan. Kolaborasi lintas sektor ini menjadi bukti nyata komitmen Pemerintah Kota Tangerang dalam memperkuat gerakan remaja sehat sebagai bagian dari pembangunan berkelanjutan di bidang kesehatan.

Sachrudin pun berharap kegiatan ini mampu melahirkan generasi muda yang sehat dan siap menjadi pemimpin di masa depan.

“Remaja Kota Tangerang harus tumbuh menjadi generasi yang sehat, tangguh, dan berkarakter. Kita berharap, mereka bisa menjadi Kader Kesehatan Remaja di lingkungannya. Bahkan akan lahir pemimpin-pemimpin muda yang cerdas dan berintegritas,” pungkasnya.***

Related Posts

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *