Kabupaten Tangerang

Kapolresta Tangerang Ajak Generasi Muda Teladani Semangat Para Pahlawan

KABUPATEN TANGERANG – Kapolresta Tangerang Kombes Pol Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Tangerang menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional, Senin (10/11/2025).

Upacara berlangsung khidmat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Raden Arya Wangskara, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, dan dihadiri jajaran pemerintah daerah, TNI-Polri, serta organisasi kemasyarakatan.

Dalam keterangannya, Indra Waspada mengajak generasi muda untuk meneladani nilai perjuangan para pahlawan yang telah memberikan dedikasi terbaik bagi bangsa melalui pengorbanan dan semangat juang tanpa pamrih.

“Perjuangaan dan pengorbanan para pahlawan bukan sekadar untuk dikenang, tapi juga dijadikan teladan dan inspirasi bagi generasi penerus,” kata Indra Waspada.

Ia menegaskan bahwa peringatan Hari Pahlawan bukan hanya momen seremonial semata, tetapi juga momentum memperkuat komitmen moral dalam melanjutkan cita-cita para pahlawan.

“Peringatan Hari Pahlawan bukan sekadar momen seremonial. Tapi di dalamnya ada semangat dan komitmen moral untuk melanjutkan cita-cita para Pahlawan yaitu mewujudkan kehidupan berbangsa dan bernegara yang adil dan beradab,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Tangerang Maesyal Rasyid yang memimpin jalannya upacara menyampaikan bahwa banyak nilai keteladanan yang dapat dipetik dari perjuangan para pahlawan, salah satunya adalah kesabaran dan semangat mengutamakan kepentingan bangsa di atas kepentingan pribadi.

“Kesabaran para pahlawan menjadi pondasi utama lahirnya kemenangan bangsa,” kata Maesyal.

Upacara diakhiri dengan prosesi tabur bunga di makam para pahlawan sebagai bentuk penghormatan dan refleksi atas jasa-jasa mereka yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. ***

Related Posts

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *