Sabtu, 19 April 2025 10:57 WIB
BerandaKabupaten SerangASN Diizinkan WFH 16-17 April, Ini Tanggapan Kepala BKPSDM Kabupaten Serang

ASN Diizinkan WFH 16-17 April, Ini Tanggapan Kepala BKPSDM Kabupaten Serang

- Advertisement -

SERANG, DISTRIKBANTENNEWS.COM – Seiring dengan tingginya antusisame mudik lebaran pemerintah memutuskan menerapkan kombinasi tugas kedinasan dari kantor (work from office/WFO) dan tugas kedinasan dari rumah (work from home/WFH) bagi aparatur sipil negara (ASN) pada Selasa, 16 April, dan Rabu, 17 April 2024.

Tertuang dalam Surat Edaran Menteri PAN-RB Nomor 1 Tahun 2024 yang ditujukan kepada pejabat pembina kepegawaian di seluruh instansi pemerintah Hal ini dilakukan agar pencapaian sasaran dan target kinerja organisasi pemerintah tidak terganggu jika terjadi kemacetan pada arus mudik lebaran.

Dilansir dari detikfinance. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Abdullah Azwar Anas mengatakan pengaturan WFH dan WFO diterapkan secara ketat dengan tetap mengutamakan kinerja organisasi dan kualitas pelayanan publik. Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, instansi yang berkaitan langsung dengan pelayanan publik tetap WFO 100 persen.

“Untuk instansi yang berkaitan dengan pelayanan publik secara langsung, WFO tetap diterapkan optimal sebesar 100 persen. Adapun untuk instansi pemerintah yang berkaitan dengan administrasi pemerintahan dan layanan dukungan pimpinan, WFH bisa dijalankan maksimal/paling banyak 50 persen dari jumlah pegawai, yang teknisnya diatur instansi pemerintah masing-masing,” ujar Azwar Anas dalam keterangannya, Sabtu (13/04/2024).

Menanggapi hal tersebut, Kepala BKPSDM Kabupaten Serang, Surtaman menyatakan siap mengikuti aturan tersebut, sesuai edaran tersebut untuk pelayanan kesehatan dipastikan masuk kantor 100%. namun untuk tindak lanjutnya pihaknya akan mendiskusikan dengan pimpinan. Dirinya juga mengaku akan membagikan info teknis penyelengaraan aturan ini.

“Merujuk hal tersebut kami siap mengikuti, namun tindaklanjutnya Kami akan mendiskusikan dengan pimpinan” ujarnya.

“Yang menentukan jadwalnya kepala OPD tentunya nanti kita share teknisnya. di edaran itu jelas untuk pelayanan kesehatan masuk kantor 100%” Imbuhnya saat dikonfirmasi wartawan distrikbantennews.com. (*)

(mar/her)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BERITA TERKINI

- Advertisment -