Kamis, 27 Maret 2025 12:31 WIB
BerandaBerita UtamaPemkab Tangerang Gelar Bimtek Pengadaan Barang dan Jasa untuk Tingkatkan Kompetensi ASN

Pemkab Tangerang Gelar Bimtek Pengadaan Barang dan Jasa untuk Tingkatkan Kompetensi ASN

- Advertisement -

TANGERANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Sekretariat Daerah menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengadaan Barang dan Jasa di Hotel Asyana Sentul, Bogor, pada 6-8 November 2024.

Kegiatan ini dibuka oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Tangerang, Syaifullah. Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi ASN yang bertugas di bidang pengadaan barang dan jasa.

“Bimtek ini memberikan pemahaman bagi peserta terkait pengadaan, mengingat terus berkembangnya peraturan dan aplikasi yang berkaitan dengan pengadaan barang dan jasa,” ujar Syaifullah.

Acara tersebut dihadiri oleh pejabat fungsional barang dan jasa, PPTK, bendahara, dan pembantu bendahara dari lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Tangerang.

Syaifullah juga menekankan pentingnya menjalankan proses pengadaan sesuai mekanisme dan prosedur yang telah ditetapkan pemerintah. Ia berharap pelaksanaan Bimtek ini dapat meningkatkan kualitas kerja baik dari sisi administrasi maupun teknis.

“Manfaatkan kegiatan ini sebaik mungkin, sehingga ke depannya pengadaan dapat direncanakan dan dilaksanakan dengan lebih baik, sesuai aturan yang berlaku,” tutupnya.

Sebagai tambahan, Bimtek ini menghadirkan narasumber dari Kementerian Kelautan dan Perikanan, Ikatan Fungsional Pengadaan Indonesia (IFPI), dan Fungsional Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Ahli Muda dari Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang.(*)

(red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

BERITA TERKINI

- Advertisment -