Senin, 17 Maret 2025 12:18 WIB
BerandaBerita UtamaKakanwil & Kabag TU Kanwil Kemenag Banten Kunjungi Rombongan Calon Haji

Kakanwil & Kabag TU Kanwil Kemenag Banten Kunjungi Rombongan Calon Haji

- Advertisement -

JAKARTA – Dalam upaya memastikan kesehatan dan kesiapan calon jamaah haji, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten, Dr.H. Nanang Fatchurrochman, S.H. S.Pd. M.Pd., melakukan kunjungan kerja ke Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta. Jumat, (7/6/24).

Kunjungan ini merupakan bagian dari komitmen Kementerian Agama dalam memastikan bahwa para calon jamaah haji siap secara fisik dan mental untuk menjalankan ibadah haji di tanah suci Makkah, Saudi Arabia.

Nanang menekankan pentingnya profesionalisme dalam melayani para jamaah. “Kami meminta kepada seluruh petugas haji untuk bekerja secara maksimal dan profesional dalam melayani para jamaah, sehingga mereka dapat beribadah dengan khusyuk dan tertib,” ujar Nanang.

Ia berharap bahwa dengan pelayanan yang maksimal, para jamaah dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar dan mendapatkan hikmah yang mendalam.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten, Iwan Falahudin, turut hadir untuk memberikan dukungan kepada para calon jamaah haji yang berasal dari Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Serang, Kota Cilegon, Kota Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan. Iwan mengajak para calon jamaah haji untuk saling membantu, saling mengingatkan, dan saling menjaga antara satu dengan yang lainnya demi kebaikan dan keselamatan bersama.

“Karena pada dasarnya seluruh umat manusia adalah bersaudara. Baik saudara sedarah, saudara sebangsa, saudara seagama, maupun saudara sesama manusia,” tutur Iwan.

Ia berharap bahwa dengan semangat kebersamaan dan persaudaraan ini, para calon jamaah haji dapat menjalankan ibadah haji dengan aman dan damai.

Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Kementerian Agama Provinsi Banten dalam memastikan kesiapan dan kesehatan calon jamaah haji sebelum berangkat ke tanah suci Makkah, Saudi Arabia.

Ini menunjukkan komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan terbaik bagi para jamaah haji, dan memastikan bahwa mereka dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar dan aman.

(red)

- Advertisment -

BERITA TERKINI

- Advertisment -