DISTRIKBANTENNEWS.COM – Suka bingung mikirin mau kuliah juruasn apa? kondisi ini bisa menjadi kendala jika tidak dipertimbangkan dengan baik. Ketika memilih jurusan kuliah, banyak faktor yang perlu dipertimbangkan. Sayangnya, tidak semua keputusan berbuah manis. tak jarang beberapa mahasiswa mengesali keputusannya memilih jurusan
Berikut adalah enam jurusan kuliah yang paling sering disesali oleh lulusannya, tentunya dengan alasan yang beragam:
Jurnalistik
Dengan 87% lulusan yang menyesal, jurusan ini mungkin menawarkan tantangan dalam mencari pekerjaan yang stabil dan gaji yang memadai. namun Menjadi mahasiswa jurnalistik berarti sudah siap hidup di bawah tekanan. Bagaimana tidak, dunia jurnalistik yang tak bisa lepas dari kegiatan pers ini memang terkenal keras karena pressure dan deadline yang gila-gilaan. Dunia jurnalistik yang identik dengan media ini mengharuskan kita untuk tahan banting dan tidak baperan.
Sebagai mahasiswa jurnalistik, kita akan ditekan habis-habisan. Meskipun belum bekerja di media, kita terlebih dahulu ditempa layaknya seorang jurnalis profesional. Di dunia perkuliahan jurnalistik, mahasiswa ditempa sedemikian rupa, tidak hanya mental tapi juga fisiknya. Ada banyak tugas yang harus digeluti, menulis berita untuk media cetak yang jenisnya beragam, dari hard news sampai soft news, berita TV, berita radio, berita online, liputan mendalam hingga fotografi dan editing berita dan artikel. Belum lagi jurnalisme data yang mesti dikuasai.
Untuk jenjang karir, media digital yang serba canggih dan memudahkan manusia untuk berbagi informasi perlahan menggeser jurnalis yang berasal dari akademisi.
Sosiologi
72% lulusan merasa terbatas dalam peluang karier setelah mengambil jurusan ini.
Seni Rupa Murni
Meskipun kreatif, 72% lulusan merasa kesulitan menghasilkan pendapatan yang memadai. apa lagi hidup di negeri yang kurang peka terhadap seni. duh lulusan ini kadang sulit menjual karyanya,
Komunikasi
64% lulusan menghadapi tantangan finansial dan terbatasnya peluang kerja. masih banyak pola pikir mahasiswa yang bingung bagaimana komunikasi menghasilkan peluang,
Pendidikan
61% lulusan merasa terbatas dalam pengembangan karier setelah mengambil jurusan ini. ya sebenarnya karena jurusan ini juga sudah over populasi hal ini melebihi kapaaitas lingkungan kerja, selain itu regulasi menjadi pendudik yang bersetatus ASN itu sangat sulit.
Manajemen Pemasaran dan Riset
60% lulusan menghadapi keterbatasan dalam prospek karier Apalagi AI saat ini sudah banyak mengambil alih bidang ini.
Alasan mengapa jurusan ini disesali bervariasi. Beberapa lulusan mungkin belum sepenuhnya memahami kondisi pekerjaan di luar kampus, dan beberapa mungkin menginginkan gaji yang lebih baik. Namun, penting untuk diingat bahwa pendidikan tetap berharga dan memiliki dampak positif pada penghasilan secara keseluruhan. Jika diberi kesempatan untuk memutar waktu, beberapa lulusan mungkin akan memilih jurusan yang berfokus pada sains, teknologi, teknik, atau bisnis.
Ingatlah bahwa setiap pengalaman belajar memiliki nilai, dan keputusan yang diambil selama kuliah membentuk perjalanan hidup kita. Semoga artikel ini membantu calon mahasiswa dalam memilih jurusan yang sesuai dengan minat dan tujuan mereka!
(Red)